Pengertian Aplikasi Komputer : Fungsi dan Proses Pengembangannya

Pengertian Aplikasi Komputer : fungsi dan proses pengembangannya – Saat ini dengan berkembangnya gadget yang semakin canggih dan memudahkan manusia tentunya telah banyak aplikasi yang digunakan. Tentunya sebuah gadget semahal dan secanggih apapun tanpa keberadaan aplikasi komputer akan tidak dapat dimanfaatkan dengan maksimal. Dengan demikian aplikasi pada sebuah gadget memang memegang peranan yang sangat penting. Sehingga tidak heran banyak orang yang berlomba menciptakan aplikasi yang lebih canggih.

Pengertian Aplikasi Komputer
Tentunya banyak orang yang telah menggunakan berbagai jenis aplikasi, namun terkadang banyak orang masih belum mengetahui definisi aplikasi komputer. Dimana aplikasi komputer adalah sebuah program komputer yang telah diciptakan dalam suatu bahasa pemrograman dan digunakan untuk menyelesaikan masalah tertentu.
Di sisi lain terdapat pengertian lainnya mengenai aplikasi komputer, yaitu suatu perintah yang dieksekusi dalam memberikan petunjuk kerja dan fungsi yang diinginkan. Dimana struktur data yang memungkinkan program memanipulasi informasi secara proposional dan dokumen yang menggambarkan operasi dan kegunaan program.

Fungsi Aplikasi Komputer
Aplikasi komputer memang menjadikan suatu tugas menjadi lebih mudah. Untuk itulah banyak aplikasi yang diciptakan untuk memudahkan suatu kegiatan atau pekerjaan. Katakan saja sebuah program perbankan yang dibuat dengan tujuan dapat mengetahui jumlah saldo atau rekening . Dengan demikian petugas tidak perlu melakukan pengecekan satu persatu secara manual.
Dari salah satu contoh diatas, tentunya telah dapat dibayangakan mengenai apa saja peranan aplikasi komputer dalam kegiatan sehari-hari. Salah satu fungsi aplikasi komputer adalah sebagai sebuah produk, yang mana software mampu mengantarkan potensi perhitungan yang dibangun oleh software komputer. Selain itu software adalah sebuah transformer informasi yang memproduksi mengatur, memperoleh, memodifikasi, menampilkan dan memancarkan informasi.
Fungsi aplikasi komputer yang kedua adalah sebagai pengontrol pembuatan sebuah produk. Dengan kata lain peranannya sebagai pengontrol yang dipakai untuk mengantarkan produk, software berlaku sebagai dasar untuk kontrol komputer (sistem operasi), komunikasi informasi (jaringan), dan penciptaan serta kontrol dari program-program lain (peranti dan lingkungan software.

Proses Pengembangan Aplikasi Komputer
Proses pengembangan aplikasi komputer sama seperti proses rekayasa keteknikan lainnya. Sebuah model mengenai proses pengembangan perangkat lunak diturunkan dari aktivitas rekayasa keteknikan yang diterima oleh manajemen proyek perangkat lunak karena menawarkan cara membuat proses pengembangan yang lebih baik.

Pada proses pengembangan aplikasi komputer terdapat beberapa tahap yang perlu dilakukan. Tahap pertama adalah mendefinisikan dan menganalisis kebutuhan. Pasalnya saat salah dalam menganalisa kebutuhan akan mendatangkan masalah besar, dengan demikian perlu dilakukan dengan benar agar biaya dan waktu tidak terbuang sia-sia. Langkah selanjutnya adalah fase perancangan. Pada fase ini perencanaan mengenai aplikasi yang akan dibuat sebaiknya juga disiapkan dengan baik.
Selanjutnya pada fase selanjutnya yaitu fase pengembangan yang merupakan tahapan implementasi hasil dari analisa dan perancangan. Yang perlu dilakukan adalah menulis kode program yang telah direncanakan sebelumnya. Selain itu juga perlu dilakukan pengujian pada fungsi, apakah peranan aplikasi komputer dapat berjalan sesuai rencana atau tidak.

Fase installasi merupakan tahap terakhir yang perlu dilakukan. Dimana pada tahap ini perlu dilakukan pengecekan bahwa fungsi dapat berjalan dengan baik. Tidak hanya itu aplikasi komputer juga diharapkan dapat memenuhi kritera yang di inginkan pada fase requirement, jika sudah beres bisa menjalankan aplikasi yang diinginkan. Nah itulah info singkat mengenai aplikasi komputer yang telah biasa digunakan sehari-hari, semoga dapat dipahami dengan baik dan tentunya bermanfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah Perkembangan Aplikasi Komputer

SEJARAH MICROSOFT OFFICE WORD –

SEJARAH MICROSOFT EXCEL